PERANCANGAN PROTOTIPE MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MATA KULIAH “TATA KAMERA†DI STMM YOGYAKARTA

Authors

  • Charles De Haan Sekolah Tinggi Multi Media "MMTC" Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.56873/jimk.v4i1.93

Keywords:

multimedia, pembelajaran, interaktif, tata kamera

Abstract

Proses pembelajaran secara tradisonal pada saat ini kurang menarik bagi peserta didik, seiring dengan kemajuan teknologi proses pembelajaran memerlukan cara terbaik sebagai alternatif pengembangan untuk menyampaikan materi pembelajaran agar menarik dan dapat diterima oleh pebelajar untuk meningkatkan pembelajaran dikelas. Penggunaan multimedia pembelajaran secara interaktif dan mandiri dapat mendorong peserta didik untuk berpartisipasi aktif dalam proses belajar, dengan
tujuan agar pebelajar dapat menguasai konsep dan keterampilan sesuai dengan tujuan pembelajarannya. Penelitian ini bertujuan : 1). Menghasilkan Prototipe Rancangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Tata Kamera. 2). Mengetahui kebutuhan materi dan desain yang sesuai dengan pembelajaran Tata Kamera. Penelitian menggunakan pendekatan penelitian dan pengembangan untuk menghasilkan desain produk berupa prototipe menggunakan Adobe Flash CS6 dan untuk mengetahui konten materi pelajaran yang diminati dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada mahasiswa dan tenaga pengajar untuk dianalisis. Hasil analisis Multiple Response Frequecies menyatakan bahwa 51,5% mahasiswa setuju materi pembelajaran pada saat ini perlu dikembangkan
menjadi Multimedia Pembelajaran interaktif dengan materi yang kekinian dan 75% tenaga pengajar menyatakan setuju materi pembelajaran untuk dikembangkan dan digunakan dalam kelas pembelajaran. Hasil penelitian berupa prototipe Rancangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Tata
Kamera yang dapat diterima untuk diproduksi dan digunakan sebagai materi pembelajaran di kelas.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anih, E. (2016). Modernisasi Pembelajaran di Perguruan Tinggi Berbasis Teknologi Informasi Dan Komunikasi. Jurnal Pendidikan UNSIKA : Volume 4 Nomor 2, November 2016 Halaman 185-196.

Indrajit, R. E. (2011). Peranan Teknologi Informasi Pada Perguruan Tinggi: Paradigma, Konsep, Startegi Implementasi. Jakarta: Aptikom

Istiqomah. (2011). Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Adobe Flash untuk Meningkatkan Penguasaan EYD pada Siswa SMA. Skripsi. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang.

Sulistyo.B dan Siswanto.I, (2015).Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Sistem Bahan Bakar Injeksi, Sistem

Pendingin Air Dan Transmisi Otomatis pada Sepeda Motor Matic Injeksi. Jurnal Pendidikan Teknik Otomotif Universitas

Muhammadiyah Purworejo, Vol.06 No.01 Juni 2015.

Sugiyono.(2016).Metode Penelitian & Pengembangan (Research and Development/R&D).Alfabeta. Bandung.

Suheri, Agus. (2006). Animasi Multimedia Pembelajaran,

Jurnal Media Teknologi, Vol. 2, No. 1. Cianjur: Universitas Suryakencana.

Wahyunuhari,F.(2013). Pemanfaatan Media Pembelajaran dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan

Di Sekolah Dasar Negeri Se-Kecamatan Tepus Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta.

Downloads

Published

2021-01-21

Issue

Section

Articles

How to Cite

Haan, C. D. (2021). PERANCANGAN PROTOTIPE MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MATA KULIAH “TATA KAMERA” DI STMM YOGYAKARTA. Jurnal Ilmiah Multimedia Dan Komunikasi, 4(1). https://doi.org/10.56873/jimk.v4i1.93